ASIAN GAMES : BELAJAR DI RUMAH


Liburan Asian Games 2018
            Indonesia berkesemmpatan untuk menjadi tuan rumah bagi Asian games 2018. Pastinya pemerintah mempersiapkan segala yang mereka bisa untuk menyukseskan acara terbesar se-asia ini. Asian Games berdampak pada sekolah-sekolah terdekat venue, salah satunya Labschool. Labschool memutuskan untuk siswanya belajar dirumah selama kurang lebih 2 minggu terhitung dari 17 Agustus. Di tanggal 17 Agustus, yang biasanya kita melaksanakan upacara bendera dan lari lintas juang untuk melantik kepengurusan osis dan mpk yang baru. Sangat sedih karena berarti tidak bisa lalinju seperti tahun-tahun sebelumnya pada tanggal 17 Agustus.Tapi it’ll not be a serious problem. Lalinju akan dilaksanakan pada tanggal 9 September besok, dan Insya Allah aku akan ikut serta, do’akan yaa.

              Pada tanggal 17 Agustus, Saya dan keluarga saya serta eyang saya yang sedang ada di Jakarta menginap di Putri Duyung,Ancol untuk Staycation.Hanya untuk 1 malam. Tapi, di Putri Duyung sangat banyak nyamuk, akibatnya saya bentol-bentol sehingga kurang tidur,huh. Disana kita bermain gondola mengelilingi Ancol, Lalu, pergi ke Ancol Beach Mall untuk makan malam. Tapi, ternyata ada lombat panjat pinang di dekat mall, jadi kita memutuskan untuk nonton dulu. Panjat pinangnya sangat seru, tapi sayangnya mereka belum bisa ada yang mengambil hadiah di atas panjat pinang, sehabis itu aku tidak melanjutkan menonton panjat pinang karena ingin makan malam, Saya dan keluarga memutuskan untuk makan di Pappa Jack, Saya makan kwetiau yang rasanya lumayan enak. Lalu, kita pulang ke hotel dan perut saya lapar lagi.. haha.. jadi saya menyeduh pop mie. Lalu, paginya, saya dan keluarga pergi ke Ecopark untuk jalan santai dan olahraga, disana aku melihat penyewaan sepeda, tapi karena aku tidak bisa bermain sepeda, jadi aku menyewa sepeda listrik, tapi yang menyetir mbak dan aku diboncengi-nya. Yang tadinya niat ke Ecopark untuk olahraga, melihat Ecomarket dan air liur menetes serta perut meminta makan, jadilah OLAHRAGA MULUT dimulai, sehabis itu kita pulang ke hotel dan check out. Sehabis itu kita bermain bowling di Artha Gading Bowling Center. Kita membeli makanan di Food Court untuk makan di rumah.


Malamnya, kita menonton Opening Ceremony Asian Games 2018 via TV di rumah saya. Dan Sangat keren, satu yang saya bisa katakan, MERINDING!, Nonton di TV saja sudah merinding, Bagaimana yang menonton langsung di Gelora Bung Karno, I’m so proud to be Indonesian.


Rutinitas selama senin-jumat hanya e-learning,e-learning dan e-learning. Pada tanggal 22 Agustus, Umat muslim merayakan hari raya Idul Adha, seperti Idul Adha tahun sebelum-sebelumnya. Pagi-paginya Shala ied lalu makan ketupat, Saya juga melihat pemotongan hewan qurban tetapi saya tidak tahan dengan baunya, lalu, kembali ke rutinitas awal.
            Besoknya, tanggal 23, saya menonton Asian Games 2018 Basketball 5x5 Men Kazakhstan vs China di Hall Basket GBK. Yang memenangkan pertandingan aadalah China dengan score 66-83. Memang sangat melelahkan tapi sangat seru, dan disitu saya juga bareng teman-teman saya untuk mengerjakan tugas wawancara supporter asing, tapi mungkin WAWANCARANYA GAGAL. Karena supporter asing sangat sibuk, dan kita sering ditolak, sehingga membuat kita trauma. Jadi,tidak tau bagaimana tugas dan nilai kita nantinya, tunggu saja. GBK sangat ribet, apalagi yang menggunakan kendaraan pribadi. Disana, kita juga bertemu pemain basket NBA Asia yang tingginya mencapai 239 cm yaitu Yao Ming. Dia berjalan persis disamping saya dan saya mungkin hanya se-dada atau perut atas dia. Sangat tinggi, dan pastinya disana HEBOH!
            

Lalu, kembali ke rutinitas semula, E-learning. Dan, seperti itu liburan “belajar di rumah” saya. Semoga terhibur.
           

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

AMT 2019 #26Labs_SATU